Pasar saham
Asia menguat tajam di hari Kamis seiring data positif laporan
manufaktur yang melampaui ekspektasi untuk sementara mengalahkan
sentimen negatif problem krisis utang Yunani.
Indeks MSCI Asia Pasifik kecuali Jepang
terpantau menguat 1.4% ke level tertinggi 5-bulan di 438.674, dimotori
oleh penguatan indeks saham Australia dan China. Sementara rata-rata
indeks Nikkei Jepang naik 0.8%.
Katalis positif lainnya adalah laporan aktivitas AS
yang mengalami ekspansi ke laju terkuatnya dalam 7 bulan terakhir di
bulan Januari kemarin, jika dikombinasikan dengan laporan sektor
manufaktur Jerman dan China yang sama-sama positif hal ini
mengindikasikan imbas krisis utang Eropa yang masih terus berlanjut ke
perekonomian global, tidak seburuk yang diduga sebelumnya.
Meski
demikian, sebagian analis hanya melihat topangan data manufaktur ini
bersifat sementara dan saham-saham global masih cukup rentan mengalami
koreksi jika mood positif para pelaku pasar telah pudar.
Sejauh ini optimisme krisis utang Eropa masih bangkitkan permintaan pada surat utang sovereign menyebabkan melemahnya yield obligasi Portugal, Spanyol dan Italia.
Sumber: Monexnews


0 comments:
Post a Comment