Harga Emas terkoreksi turun hari Jumat seiring aksi ambil untung para investor ditambah penguatan dollar menghambat reli harga Emas dari titik tertinggi 4-minggunya.
Sebaliknya
indeks dollar AS menguat tajam dan menyentuh rekor tertinggi 16-bulan
terakhir, setelah adanya rumor bahwa S&P kemungkinan bakal
menurunkan rating kredit sebagian besar negara Uni Eropa termasuk
Prancis.
Meski rumor ini belum terkonfirmasi oleh lembaga
pemeringkat S&P sendiri, namun para pelaku pasar telah merespon
negatif pada sejumlah aset berisiko seperti saham dan mata uang Euro.
Secara
teknikal, Emas masih berpotensi terkonsolidasi ke area $1600, dengan
resisten terdekat tampak di area $1650 & $1662, sementara support
terdekat di areas $1635 7 $1630.
Sumber: Monexnews



0 comments:
Post a Comment